Selasa, 23 Februari 2010

HWK Kukar Akan Ikuti Rakerda HWK Kaltim

TENGGARONG, Poskota Kaltim
Jajaran pengurus HWK (Himpunan Wanita Karya) Kabupaten Kutai Kartanegara akan mengikuti Rakerda (Rapat Kerja Daerah) HWK Provinsi Kalimantan Timur yang rencananya digelar tanggal 27 Februari 2010 di Kota Samarinda. Demikian dikemukakan Ketua HWK Kukar, Hj Nenny Maharani SH, saat dikonfirmasi Poskota Kaltim dikediamannya, Selasa (23/2) kemarin.
Menurut Hj. Neny Maharani akan mengutus 6 jajaran pengurus harian. Rencananya Rakerda HWK tersebut juga dirangkai dengan HUT HWK ke-29 tepatnya tanggal 28 Februari 2010.
"Ini merupakan peran langsung dari HWK Kukar untuk turut mensukseskan pelaksanaan Rakerda HWK Kaltim. Dengan mengirimkan 6 pengurus harian, guna mendapatkan informasi tentang perkembangan organisasi HWK dewasa ini serta bagaimana peranannya untuk mendukung program-program pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah dengan tidak terlepas dari kebijakan organisasi induk yakni Partai Golkar," tegasnya. 
Ditambahkan, Hj Neny Maharani bahwa HWK Kutai Kartanegara siap terjun untuk mensosialisasikan berbagai agenda politik secara nasional maupun kedaerahan. Mulai dari pelaksanaan Pemilu Legislatif, Pemilu Presiden, Pilgub serta Pilbup. 
"Meskipun saat Pemilu Legislatif sebelumnya ada beberapa calon legislatif perempuan di wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara. Diantaranya terdapat 6 calon legislatif yang telah direkomendasikan HWK belum berhasil. Namun hal itu tidak membuat HWK Kukar patah semangat, tetapi tetap terus melakukan pengkaderan dan mempersiapkan Caleg Perempuan. Supaya nantinya akan banyak keterwakilan kaum perempuan di parlemen, sehingga nantinya bisa memperjuangkan serta memberdayakan potensi kaum perempuan," ujarnya. 
Disisi lain, kata Hj. Neny Maharani organisasi HWK Kukar selain bergerak dibidang politik, juga turut mendukung program pemberdayaan bidang sosial, keagamaan serta aktif mengikuti kegiatan pelatihan. 
Disamping itu, terkait dengan semakin dekatnya pelaksanaan Pilkada Kukar 1 Mei 2010. HWK Kukar terus melakukan koordinasi dan konsolidasi dengan jajaran pengurus di 18 kecamatan. Guna merapatkan barisan untuk pemenangan Partai Golkar yang mengusung pasangan Rita Widyasari S.Sos MM-HM Ghufron Yusuf SH. MM.
Ditambahkan Hj Neny Maharani, setelah mengikuti pelaksanaan Rakerda HWK Kaltim yang rencananya akan dibuka Ketua HWK Kaltim Theresia Pilipus Gaing yang dihadiri anggota DPR-RI Dr.Ir Hetifah juga mengikuti study banding ke Kota Malang, Provinsi Jawa Timur yang nantinya turut mewakili 3 orang pengurus harian HWK Kukar.kip/dp

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.